Artificial Intelligence Center Indonesia

Ai Fieldtrip oleh AiCI menumbuhkan interest siswa Sekolah Islam Terpadu Nurul Fikri pada Ai

Ai Fieldtrip oleh AiCI menumbuhkan interest siswa Sekolah Islam Terpadu Nurul Fikri pada Ai

“Tertarik banget dan saya juga anak yang suka programming gitu. saya tertarik ikut free trial class di hari sabtu” kata Zuhdan, salah satu siswa SMP IT Nurul Fikri saat ditanya pandangannya mengenai Ai Field trip.

Ai Field trip adalah salah satu program dari AiCI yang bertujuan mengenalkan Ai dan pemanfaatanya secara luas, khususnya pada siswa SD, SMP, dan SMA. Kegiatan ini juga sekaligus memperkenalkan apa itu AiCI dan kontribusinya pada dunia Artificial Intelligence.

Pengenalan Ai ini amat penting untuk diberikan kepada siswa sekolah sedini mungkin. Harapannya melalui Ai Fieldtrip ini, siswa dapat mengenal Ai dengan jelas dan mampu menumbuhkan keingintahuannya terhadap Ai dan aplikasinya.

AiCI dan Sekolah Islam Terpadu Nurul Fikri, Depok melakukan kerjasama untuk melaksanakan Ai Fieldtrip. Tim AiCI mendatangi SIT Nurul Fikri pada hari Rabu, 18 Mei 2022. Acara dimulai pada pukul 8:00 hingga 11:00 yang dibagi kedalam dua sesi.

Ai Fieldtrip sesi pertama diikuti oleh siswa-siswi kelas 7 yang kemudian dilanjutkan dengan sesi keduanya untuk siswa-siswi kelas 8. Selain siswa, guru-guru juga ikut serta menyimak sambil mengawasi keadaan siswanya. Total peserta yang ikut mencapai ± 100 siswa dari dua angkatan kelas.

Tim AiCI membawa beberapa robot untuk didemonstrasikan kepada siswa – siswi SMPIT Nurul Fikri, diantaranya adalah Robot Alpha Mini, Alpha 1E, Yanshee, dan Ukit. Dibuka dengan presentasi oleh bu Santi selaku Direktur AiCI, kemudian dilanjutkan dengan demonstrasi robot yang disebar di berbagai stand.

Ai Fieldtrip kali ini berjalan sangat meriah dan seru, siswa dan siswi mengikutinya dengan semangat begitu juga dengan guru-gurunya.

“Menurut kami seru, banyak banget hal-hal interesting seperti tadi, ada robot joget segala macem. Dan ini (UKit) robotnya bisa kita rakit sendiri. (Ukit) juga sangat menarik karena bisa berubah jadi transformers karena bisa di code sendiri.” Ucap Nabil dan Zuhdan, siswa kelas 8 SMP IT Nurul Fikri Depok.

Siswa dan siswi akhirnya memiliki robot favorit mereka sesaat setelah melihat robot yang tim AiCI bawa beraksi. Ada yang suka dengan Alphamini, ada juga yang senang dengan Alpha 1 E dan masih banyak lagi.

“Menurut Alyssa robot alphamini ini sih. Kalau menurut Sachi m robot yang tadi joget, alpha 1e namanya, karena jogetnya lucu. Kalau menurut Aulia juga yg ini (alphamini), soalnya matanya lucu banget terus bisa berubah, terus kaya dia kecil gitu lucu.” Kata Alyssa, Sachi, dan Aulia Siswi kelas 8 SMP IT Nurul Fikri.

Siswa sangat tertarik untuk belajar Ai dan ingin segera mengikuti kelas Fun Learning with Ai tiap hari sabtu di AiCI. Hal tersebut disampaikan oleh Herwan selaku guru Informatika SMPIT Nurul Fikri.

“Kalau dilihat dari antusias anak-anak, tentu sangat tertarik sekali untuk belajar AI bahkan tadi ada yg langsung daftar (Fun Learning with AI) saat tadi saya lihat di meja pendaftaran.” Ungkapnya.

Untuk informasi ketersediaan kuota kelas dan informasi lainnya, bisa menghubungi Instagram AiCI di @Aici.official atau menghubungi (+62) 821 1010 3938

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »
Scroll to Top